Review Spesifikasi Sharp Z2.
Spesifikasi dapur pacu Sharp Z2 ini akan diperkuat dengan komponen-komponen mesin yang berkualitas mumpuni, jadi tentu saja kinerja yang dihasilkan smartphone ini sangat bertenaga. Pada bagian hardware ini kamu bisa melihat chipset Mediatek MT6735 Helio X20 yang menjadi otak di smartphone ini. Sektor hardware smartphone ini memang tergolong istimewa karena untuk menopang kienrja olah datanya, Sharp Z2 akan mengandalkan prosesor sepuluh inti atau lebih dibekali dengan sebutan Deca core. Kemudian RAM 4 GB yang disematkan dalam ponsel ini juga sudah mampu menunjang segala aktivitas penggunanya dengan sangat mulus saat melakukan multitasking. Pada pengolahan grafis, Sharp Z2 akan menggunakan GPU yang berjenis Mali T880MP4, yang mana kartu grafisnya ini sudah mampu menyajikan tampilan visual yang berkualitas. Dan seluruh spesifikasi dalam komponen mesin smartphone ini akan diproses dengan sistem operasi Android versi 6.0.
Smartphone terbaru buatan Sharp ini akan hadir dengan desain dengan kesan sederhana. Tapi meski desainnya sederhana, tampilan luar smartphone cukup terlihat mewah karena Sharp Z2 ini sudah menggunakan bodi yang berbahan metal. Sedangkan pada sisi layarnya, ponsel yang satu ini akan dibekali dengan layar berjenis LTPS IPS LCD yang memiliki resolusi Full HD. Untuk bentangan layar dari smartphone ini yakni berukuran 5,5 inci. Dengan bekal layar seluas ini tentu saja pengguna akan lebih leluasa saat menikmati konten video ataupun saat digunakan untuk bermain game. Untuk perlindungan layarnya, Sharp Z2 akan menggunakan jenis proteksi layar Corning Gorilla Glass. Dan selain itu smartphone ini pun sudah dibekali dengan fitur pemindai sidik jari.
Dengan banyaknya produk smartphone saat ini yang sudah dibekali komponen kamera dengan kualitas tinggi, tentu saja membuat Sharp tak ingin ketinggalan dengan membekali Sharp Z2 ini dengan piranti kamera yang beresolusi tinggi. Sharp Z2 akan menggunakan kamera belakang berukuran 16 megapiksel yang sudah didukung dengan LED Flash serta fitur phase detection autofocus. Sementara pada kamera depan, smartphone ini akan menancapkan sebuah lensa kamera berukuran 8 megapiksel. Adapun fitur-fitur olah foto yang disematkan dalam smartphone ini yang sangat berguna untuk pengguna yang ingin mengedit foto supaya hasilnya bisa lebih sempurna.
Kelebihan Sharp Z2:
- Layarnya berjenis LTPS IPS beresolusi FHD
- Dibekali fitur fingerprint sensor dan Corning Gorilla Glass
- OS Android Marshmallow
- Prosesor Deca core dan RAM 4 GB
- Kamera Utama 16 MP dan kamera depan 8 MP
- Daya baterai berkekuatan 3000 mAH
- Didukung dengan jaringan 4G LTE
- Menghadirkan fitur Dual SIM card
- Memori penyimpanan internal 32 GB dan ekternal 128 GB
- Sudah didukung sistem navigasi A-GPS dan GLONASS
Kekurangan Sharp Z2:
- Tidak dilengkapi dengan fitur fast charging
- Jenis baterai non removable
- Slot SIM 2 masih bergantian dengan slot microSD
Harga Sharp Z2:
- Harga Baru Sekitar Rp 4.700.000
- Harga Bekas Rp,-
Banderol harga Sharp Z2 ini nampaknya masih dinilai cukup mahal bagi sebagian konsumen ditanah air. Akan tetapi bila diperhatian spesifikasi Sharp Z2 ini secara keseluruhan, kami rasa harga yang dipatok Sharp Z2 ini cukup seimbang dengan spesifikasi yang dibawanya.