Cara Mendaftar atau Membuat akun StarMaker

Membuat akun StarMaker/Cara Daftar di StarMaker

Beranda StarMaker

Untuk dapat daftar di StarMaker atau Membuat akun silahkan buka atau klik aplikasi StarMaker pada phonsel anda. Pada halaman awal bagi pengguna yang belum memiliki akun dan belum login akan tersedia 4 pilihan/opsi pendaftaran untuk memiliki akun StarMaker. Menggunakan akun facebook, akun google, menggunakan akun email, atau nomor phonsel. Sampai dalam hal ini mungkin sebagian dari anda sudah paham. Yang perlu anda ketahui adalah, bahwan sebelumnya anda harus sudah login terlebih dahulu pada masing-masing akun melalui phonsel anda tersebut. Sehingga proses pendaftaran/pembuatan akun akan lebih mudah.

Dan hal yang paling penting adalah, bahwa sebelumnya anda juga harus melakukan install applikasi StarMaker. Untuk itu silahkan baca panduan bagaimana cara melakukan install applikasi pada artikel "StarMaker App Karaoke dan Bernyanyi".

Setelah anda selesai melakukan pendaftaran dan memiliki akun, pastikan anda telah berada di dashboard StarMaker(login). Karena anda harus mengetahui fitur-fitur atau menu-menu di dalam akun StarMaker. Terdengarnya ini hal sepele, akan tetapi banyak pengguna yang tidak menguasai fitur-fitur didalam StarMaker.
Perhatikan dengan seksama dan pelajari setiap halaman yang anda lihat, karena StarMaker ini adalah sebuah aplikasi. Jadi setiap bagian pada halaman tersebut merupakan sebuah fitur atau menu.

Beranda Dashboard StarMaker
Dashboard Akun

Dashboard Akun

Perhatikan gambar diatas, setiap bagian pada gambar halaman Beranda Dashboard StarMaker tersebut merupakan fitur dan dapat di klik/buka.

Sebagai langkah awal yang perlu anda lakukan adalah menyesuaikan profile/informasi pribadi anda. Dan untuk itu kunjungi/buka halaman profile anda. Perhatikan gambar dibawah:

Menu Dashboard Akun

Menu View Edit Profile

Sekarang silahkan sesuaikan profile anda.

Post a Comment

Previous Post Next Post